PORTAL BERITA ONLINE NEWS AND ENTERTAINTMENT ONLINE BERANI BEDA..!! MENGEKSPOS KALIMANTAN & TIMUR INDONESIA

Kaltim Targetkan Insentif Guru Honorer Rp1 Juta per Bulan

Home Berita Kaltim Targetkan Insentif ...

Insentif guru honorer di Kaltim bisa naik hingga Rp1 juta per bulan, setelah Gubernur Rudy Mas'ud memastikan tambahan bantuan daerah di atas insentif pusat. 


Kaltim Targetkan Insentif Guru Honorer Rp1 Juta per Bulan
ILUSTRASI guru honorer. Foto: Kompas.

EKSPOSKALTIM, Samarinda - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menegaskan komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan guru melalui program tambahan insentif bagi guru honorer dengan target hingga Rp1 juta per bulan.

Gubernur Kaltim Rudy Mas'ud mengatakan guru di Kaltim saat ini sudah menerima insentif Rp300.000 dari pemerintah pusat. Pemprov Kaltim menambah Rp500.000 untuk melengkapi kebijakan tersebut.

Rudy optimistis kondisi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang membaik memungkinkan pemerintah menaikkan insentif menjadi Rp1 juta tiap bulan. “Mudah-mudahan kemampuan APBD kita selalu siap untuk mendukung semuanya, terutama guru-guru kita, karena mereka adalah pahlawan tanpa tanda jasa, pahlawan sepanjang masa,” ujarnya pada peringatan Hari Guru Nasional 2025 di Kantor Gubernur Kaltim, dikutip dari ANTARA.

Ia menegaskan peningkatan kesejahteraan guru menjadi prioritas, terutama bagi guru honorer yang selama ini menjadi tulang punggung pendidikan di daerah. “Itu target kami. Mohon doanya, kalau APBD kita cukup, mudah-mudahan bisa diangkat sampai Rp1 juta,” katanya.

Selain soal insentif, Rudy menyoroti perlindungan dan keadilan bagi guru dalam menjalankan tugas. Pemprov Kaltim telah berkoordinasi dengan Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah serta Kepolisian Republik Indonesia untuk menerapkan keadilan restoratif dalam menangani berbagai persoalan pendidikan. Kebijakan ini mendorong penyelesaian masalah melalui dialog dan mediasi agar proses belajar tetap kondusif tanpa rasa takut bagi guru.

Rudy juga menekankan peran penting guru dalam membentuk karakter generasi muda. “Para guru adalah penjaga moral bagi anak-anak kita. Mereka yang membentuk karakter generasi kita. Kalau ingin hidup dimuliakan, maka muliakanlah guru-guru kita semuanya,” ujarnya.

Pemprov Kaltim berharap berbagai inisiatif ini dapat menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih baik, di mana guru merasa dihargai, dilindungi, dan didukung dalam menjalankan tugas mereka.


Editor : Maulana

Apa Reaksi Anda ?

0%0%0%0%0%0%0%0%
Sebelumnya :
Berikutnya :

Komentar Facebook

komentar