20 April 2024
  • PORTAL BERITA ONLINE
  • NEWS AND ENTERTAINTMENT ONLINE
  • BERANI BEDA..!!
  • MENGEKSPOS KALIMANTAN & TIMUR INDONESIA

Saefuddin Zuhri Siap Ramaikan Pilwali Samarinda 2020


Saefuddin Zuhri Siap Ramaikan Pilwali Samarinda 2020
Anggota DPRD Kaltim Saefuddin Zuhri. (EKSPOSKaltim/Muslim)

EKSPOSKALTIM.com, Samarinda - Anggota DPRD Kaltim Saefuddin Zuhri menyatakan siap maju dalam kontestasi Pemilihan Walikota dan wakil walikota (Pilwali) Kota Samarinda tahun 2020 mendatang.

Politikus Partai Nasdem ini tak ragu menjadi Calon Walikota Samarinda, jika partai memberikan mandat padanya untuk berjuang menjadi orang nomor satu di Kota Tepian.

Baca juga: Raih Suara Terbanyak di Pileg, Alung Siap Maju di Pilkada Kukar

“Insya Allah saya siap. Kalau memang nantinya partai Nasdem mengusung saya siap jalankan tugas itu,” katanya, saat ditemui buka puasa bersama di DPRD Kaltim, Senin (27/5).

Kendati demikian, ia mengaku hingga saat ini di internal partai Nasdem belum membahas Pilwali Samarinda 2020. Kata dia, pihaknya masih menyelesaikan tahapan Pemilu 2019.

“Mungkin nanti habis lebaran baru akan mulai dibahas,” ujarnya.

Zuhri menyatakan, untuk mengusung calon walikota dan wakil walikota, Partai Nasdem tak bisa jalan sendiri. Kata dia, perlu koalisi dengan partai-partai lain, karena Partai Nasdem hanya mempunyai 4 kursi di DPRD Samarinda. Artinya masih butuh dukungan 5 kursi lagi.

"Kita tunggu saja, nantikan ada mekanismenya. Bagaimana komunikasi politik dengan partai lain. Saya kira kami dekat dengan semua partai. Kita tunggu saja,” pungkasnya.

Saefuddin Zuhri memang masuk dari nama-nama yang diperhitungkan untuk Pilwali Samarinda 2020 mendatang. Ia merupakan peraih suara tiga besar di Pileg 2019 lalu, untuk DPRD Provinsi dapil Samarinda untuk periode yang kedua. Selain itu, memiliki kedekatan dan komunikasi yang baik dengan partai-partai lain pemilik kursi legislatif di DPRD Samarinda.

Di bidang organisasi, Saefuddin Zuhri bukanlah orang baru, pelbagai organisasi kemasyarakatan di Kaltim, khususnya Samarinda, diduduki. Salah satunya sebagai Ketua Ikatan Paguyuban Keluarga Tanah Jawi (Ikapakarti) Samarinda.

Sebelumnya, Saefuddin Zuhri juga masuk dari 3 nama yang disodorkan ke DPRD Samarinda, untuk menggantikan Wakil Walikota Samarinda Nusyirwan Ismail yang meninggal pada Februari 2018 lalu.

Dikabarkan, DPRD Samarinda akan memutuskan nama pengganti pendamping Walikota Samarinda Sjaharie Jaang tersebut pada Agustus 2019 mendatang.

Baca juga: Rusman Yaqub Siap Bertarung di Pilwali Kota Samarinda

“Saya serahkan kepada ketua-ketua partai untuk membahas (pengganti wawali) itu. Kami istilahnya inikan kemanten (dijodohkan). Jika ditunjuk, saya siap menerima konsekuensinya mundur dari karang paci (DPRD Kaltim),” bebernya.

Namun demikian, jika tidak terpilih sebagai calon wakil walikota Samarinda, ia menegaskan akan maju di Pilwali Kota Samarinda 2020 mendatang.

Pilwali Kota Samarinda 2020 mendatang dipastikan akan dipimpin wajah baru. Sebab, sang petahana saat ini Walikota Samarinda Sjaharie Jaang tidak akan maju lagi, karena sudah dua periode menjabat sebagai Walikota Samarinda. (*)

Reporter : Muslim Hidayat    Editor : Abdullah

Apa Reaksi Anda ?

0%0%100%0%0%0%0%0%


Comments

comments


Komentar: 0