20 April 2024
  • PORTAL BERITA ONLINE
  • NEWS AND ENTERTAINTMENT ONLINE
  • BERANI BEDA..!!
  • MENGEKSPOS KALIMANTAN & TIMUR INDONESIA

STTI Bontang Wisuda 32 Sarjana Teknik Mesin dan Kimia


STTI Bontang Wisuda 32 Sarjana Teknik Mesin dan Kimia
Suasana wisuda Sekolah Tinggi Teknologi Industri Bontang. (EKSPOSKaltim/Endar)

EKSPOSKALTIM.com, Bontang - Sekolah Tinggi Teknologi Industri Bontang (STTIB) wisuda sebanyak 32 Sarjana pada Sabtu, 15 Februari 2020. Acara wisuda yang ke-4 semester ganjil tahun akademik 2019/2020 ini, di langsungkan di Hotel Grand Equator, Bontang Utara.

Dikatakan Ketua STTI Bontang, Irianto, ini momen penting dan bersejarah bagi para wisudawan yang patut dicatat dengan tinta emas. Pasca dilantik secara resemi menjadi seorang Sarjana, Irianto juga mengingatkan wisudawan bahwa seorang Sarjana bukan dinilai dari gelar yang melekat, melainkan dari pola fikir dan bertindak cermat dan teliti di masyarakat.

Baca juga: Sambangi Bontang, Ini Pesan Kapolda Kaltim Irjen Pol Muktiono

“Saudara dituntut untuk dapat mengabdikan diri dan mengamalkan ilmu yang telah diperoleh kepada lingkungan yang lebih nyata di tengah masyarakat,” ucap Irianto.

Kehadiran STTI Bontang diharapkan mampu meningkatkan daya saing masyarakat Bontang ke depan. Ada yang unik di STTI Bontang, kata Irianto menambahkan, di saat mahasiswa di kampus lainnya pusing mencari kerja setelah di wisuda, namun untuk STTI Bontang justru sebaliknya dimana 90 persen lebih mahasiswanya telah mendapat pekerjaan.

“STTI Bontang layak untuk dikasih gelar sebagai kampus pekerja,” imbuhnya.

Irianto menjelaskan, dalam menyongsong Era Digital 4.0, ada beberapa fokus pengembangan yang akan dilakukan STTI Bontang ke depan, di antaranya persiapan pembelajaran yang inovatif, siber university, sumber daya manusia (SDM) dosen serta sarana dan prasarana.

Sebagai kota industri, Irianto berharap dukungan perusahaan yang ada di Kota Taman (sebutan Bontang) untuk turut bersinergi khususnya dalam melakukan penelitian bagi dosen dan mahasiswa STTI Bontang. Hal itu, kata Irianto, sejalan dengan Visi Misi STTI Bontang yaitu menghasilkan sumber daya dalam bidang industri kimia.

“Kami sangat berharap sekali ada kerjasama sehingga visi misi kami STTI Bontang dapat terwujud,”ujarnya.

Suasana wisuda Sekolah Tinggi Teknologi Industri Bontang. (EKSPOSKaltim/Endar)

Sementara itu, Ketua Umum Yayasan Yabis, Muslimin Arsyad merasa bangga atas terlaksananya wisuda angkatan ke IV ini. Menurutnya hal ini merupakan bukti bahwa pengurus Yabis punya komitmen kuat dan besar dalam memajukan dunia pendidikan Kota Bontang. Ia pun menyampaikan selamat kepada wisudawan lulusan terbaik yang memperoleh predikat summa cumlaude.

“Kami segenap jajaran pengurus Yabis, Pembina, Pengawas serta pengurus dan keluarga besar mengucapkan selamat khususnya kepada para mahasiswa yang di wisuda pada hari ini,” ucapnya.

Di sisi lain, Wali Kota Bontang Neni Moerniaeni yang hadir mengapresiasi acara tersebut, menurutnya STTI Bontang turut berperan dalam meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Kota Bontang. Diungkapkannya, saat ini Pemerintah Kota tengah gencar mendorong minat investasi di sektor hilir. Salah satunya pabrik minyak goreng (CPO) yang dijadwalkan akan segera komisioning dalam waktu dekat.

Baca juga: Disdukcapil Bontang Bakal Ajukan 10 Ribu Blangko e-KTP

“Kita sudah menetapkan Perda Ketenagakerjaan di mana industry dalam merekrut pekerja harus 75 persen di antaranya merupakan orang Bontang. Meski begitu tetap harus didukung dengan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni,” tukasnya.

Untuk diketahui, seluruh Sarjana lulusan STTI Bontang yang pada hari ini di wisuda dipastikan telah terakreditasi oleh Dikti. Ketua LLDIKTI Wil XI Kalimantan Prof Dr. Ir. H. Udiansyah mengimbau agar pihak STTI Bontang mengajukan peningkatan akreditasi B, sehingga ke depan dapat bebas membuka program studi baru, sesuai dengan program Kementerian Pendidikan RI.

Reporter : Asep Suhendar    Editor : Abdullah

Apa Reaksi Anda ?

0%0%100%0%0%0%0%0%


Comments

comments


Komentar: 0