19 April 2024
  • PORTAL BERITA ONLINE
  • NEWS AND ENTERTAINTMENT ONLINE
  • BERANI BEDA..!!
  • MENGEKSPOS KALIMANTAN & TIMUR INDONESIA

Dinyatakan Kompeten, 6 Jurnalis Bontang Lulus UKJ AJI


Dinyatakan Kompeten, 6 Jurnalis Bontang Lulus UKJ AJI
Foto bersama junalis Bontang yang baru lulus Uji Kompetensi Jurnalis. (EKSPOSKaltim/Asep)

EKSPOSKALTIM.com, Bontang - Sebanyak 6 jurnalis Kota Bontang dinyatakan lulus Uji Kompetensi Jurnalis (UKJ) yang diselenggaran Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Balikpapan, di Hotel Bintang Sintuk, Bontang Utara.

Keenam jurnalis itu, Edwin Agustian (Kaltim Post) di jenjang madya. Lainnya lolos di jenjang muda antara lain, Kartika Anwar (kitamudamedia.com), Zaenul Fanani (Bontangpost.id), Yulianti Basrie (Kitamudamedia.com), Asep Suhendar (Eksposkaltim), dan Yudi Zakaria (Newsbontang.com).

Baca juga: Gelar Reses, Bakhtiar Wakkang Tampung Aspirasi Warga Tanjung Laut Indah

Ketua Badan Penguji AJI Indonesia Budi Santoso menegaskan bahwa UKJ yang digelar kali ini bukan sekedar formalitas. Uji kompetensi penting untuk menjawab persoalan profesionalisme dan indenpendensi jurnalis.

“Mereka yang lulus dinyatakan kompeten sebagai jurnalis,” kata Jurnalis Senior LKBN Antara itu.

Materi yang diujikan selama UKJ untuk memastikan mereka telah melakukan praktek jurnalistik yang ideal, memahami kode etik, memahami Undang-Undang Pers, tidak melabrak regulasi, serta memahami kode prilaku anggota AJI.

Kartika Anwar sebagai salah satu peserta mengaku, dari UKJ ini, selain dirinya diuji kemampuan jurnalistik, juga menjadi kesempatan untuk belajar kembali dan merefresh pengetahuan jurnalistik.

“Dengan sertifikasi kompetensi, kita bisa belajar lebih profesional. Kami berterimakasih kepada AJI Indonesia memberi kesempatan jurnalis Bontang untuk meningkatkan kompetensi,” tutur peraih nilai tertinggi di jenjang muda itu.

 Polres Bontang Kembali Ringkus Pelaku Nakoba di Muara Badak

Sementara, Ketua AJI Balikpapan, Devi Alamsyah menyampaikan UKJ kali ini digelar sebagai upaya untuk meningkatkan kompetensi anggota. Terlebih profesionalisme jurnalis dalam bekerja menjadi salah satu bahan ujian dalam UKJ.

”Ini merupakan kegiatan UKJ ke-3 yang diselenggarakan AJI Balikpapan, yang saat ini membawahi Kaltim, Kalsel dan Kaltara,” ujarnya.

Sebagai informasi, UKJ ini digelar selama tiga hari mulai tanggal 13-15 Desember 2019, total 18 anggota AJI asal Bontang, Samarinda, Balikapapan dan Banjarmasin mengikuti UKJ dengan 3 jenjang berbeda, yakni Muda, Madya dan Utama.

Para pewarta itu ditempa sekaligus dinilai kemampuannya dalam membuat produk berita. Dengan langsung mendatangkan tiga jurnalis senior, Budi Santoso (LKBN Antara), Abdi Purnomo (Tempo), dan Bayu Wardhana (independen.id).

Reporter : Asep Suhendar    Editor : Maulana

Apa Reaksi Anda ?

0%0%0%0%0%0%0%0%


Comments

comments


Komentar: 0