29 Maret 2024
  • PORTAL BERITA ONLINE
  • NEWS AND ENTERTAINTMENT ONLINE
  • BERANI BEDA..!!
  • MENGEKSPOS KALIMANTAN & TIMUR INDONESIA

Legislator Encek Minta Pemilih Cerdas


Legislator Encek Minta Pemilih Cerdas
Wakil Ketua II DPRD Kutim Encek UR Firgasih. (istO

EKSPOSKALTIM.com, Sangatta - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kutai Timur (Kutim) menyelenggarakan pagelaran Pentas Seni Budaya di Gedung Serba Guna Bukit Pelangi, Sabtu malam (21/4).

Kegiatan tersebut digelar dalam rangka menyongsong setahun penyelenggaraan Pemilu 2019 dengan menghadirkan Ketua Dewan Pewakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutim Mahyunadi, Wakil Ketua II DPRD Kutim Encek UR Firgasih, Bupati Kutim Ismunandar beserta Partai Politik (Parpol) peserta pemilu.

Dalam sambutannya, Encek mengajak seluruh masyarakat untuk mewujudkan pesta demokrasi yang sehat, baik dalam memilih pemimpin pada Pilgub maupun pempimpin pada Pileg dan Pilpres 2019 mendatang.

"Pilih yang terbaik dengan program, bukan money politik sebagai janji untuk membeli suara. Janji sesaat besok sudah dilupakan. Jadi harus cerdas memilih," tuturnya.

Di tempat yang sama, Ketua KPU Kutim Fahmi Idrus dalam sambutanya menjelaskan kegiatan pentas seni budaya yang melibatkan Parpol peserta pemilu merupakan amanat KPU RI yang harus dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia.

"Temanya sama yakni, Melalui Pagelaran Seni Budaya Membangun Pemilihan yang Berdaulat Guna Menyukseskan Pemilihan Pemilu Serentak 2019. Kontes budaya sebagai cerminan persatuan kesatuan kita untuk menjaga keutuhan NKRI dalam ke Bhinekaan," ujarnya.

Kepada pengurus parpol, Fahmi berharap agar berperan serta untuk memberikan pendidikan politik kepada masyarakat guna menciptakan pesta demokrasi yang sehat, kondusif serta mampu meningkatkan partisipasi jumlah pemilih.

"Karenanya melalui peran aktif kita bersama dan disertai validasi data pemilih yang lebih baik diharapkan partisipasi pemilu dapat meningkat," katanya.

Pentas seni budaya KPU Kutim yang menampilkan aksi seni teaterikal dari Abdi Sanggar Seni Keterampilan dan Budaya "Magfirah". (adv)

Reporter : Endar    Editor : Abdullah

Apa Reaksi Anda ?

0%0%0%0%0%0%0%0%


Comments

comments


Komentar: 0