20 April 2024
  • PORTAL BERITA ONLINE
  • NEWS AND ENTERTAINTMENT ONLINE
  • BERANI BEDA..!!
  • MENGEKSPOS KALIMANTAN & TIMUR INDONESIA

Semarak Hut ke 40, PKT Gelar Turnamen Futsal


Semarak Hut ke 40, PKT Gelar Turnamen Futsal
Wahyudi (kanan) menyerahkan piala Tournament Futsal Putra se-Kota Bontang kepada Camat Bontang Utara Zemmy Hasz, didampingi Kapolsek Bontang Utara Iptu Muklas (dua dari kiri). (IST)

EKSPOSKALTIM, Bontang Ulang tahun (Hut) PT Pupuk Kaltim (PKT) Bontang tinggal menghitung hari. Namun semaraknya telah diraskan hampir seluruh penjuru Bontang. Menyambut usianya ke 40, produsen pupuk urea terbesar di Indonesia itu menggelar berbagai macam kegiatan. Seperti lomba futsal.

Senin (13/11) sore, Perusahaan yang berkantor di Jalan James Simandjuntak, Bontang Utara, itu`meresmikan Tournament Futsal Putra se-Kota Bontang. Lokasinya di Lapangan Futsal Kelurahan Guntung.

Wahyudi, Manager Humas Pupuk Kaltim mengatakan, menyemarakan Hut PKT bersama warga Bontang bukan kali pertama dilakukan PKT. Dia mengklaim, hampir setiap tahun, sejak Hut PKT pada 2007 silam, pihaknya menggelar bermacam kegiatan dengan mengikut sertakan warga Kota Taman.

“Selain dalam rangka memperingati ulang tahun kami (PKT) yang jatuh 7 Desember nanti, kegiatan ini juga bertujuan untuk menyambung tali silaturahmi dengan warga Bontang,” kata Wahyudi kepada Ekspos Kaltim dengan napas terengah-engah usai bermain futsal sebagai ajang pembuka turnamen tersebut.

Klub futsal Bontang saling beradu “kekuatan” dalam ajang Tournament Futsal Putra se-Kota Bontang

Pada turnamen futsal kali ini, dia menghaturkan harapan, agar seluruh masyarakat, khususnya klub yang ikut dalam turnamen tersebut, agar dapat bermain dengan menjunjung tinggi nilai-nilai Fairplay.

“Dengan berolahraga yang rutin tubuh kita akan menjadi sehat. Jadi, berolahragalah dengan penuh sportivitas,” tuturnya.

Selain menggelar Tournament Futsal Putra se-Kota Bontang, dia membeberkan, pihaknya juga telah menggelar Ajang Parade Band bertajuk Sound of Music dan Turnamen Volly Putri 2017 untuk memeriahkan HUT ke 40 PKT. “Besok (14/11/2017) akan ada lomba dangdut keliling kelurahan,” tandasnya.

Ketua Panitia Tournament Futsal Putra se-Kota Bontang, Nabun Sulaiman menambahkan, turnamen kali ini diikuti 20 klub futsal yang ada di Bontang. Sebagai hadiah, Juara I akan mendapatkan Rp 5,5 juta, juara II Rp 4,5 juta. Sedangkan klub yang berhasil masuk semifinal namun gagal melaju ke babak final, akan mendapatkan Rp 3 juta.

Top skor dan best player juga akan mendapatkan hadiah. Masing-masing akan mendapatkan Rp 500 ribu. “Total hadiahnya Rp 17 juta,” kata Nabun. (adv)

Reporter : Surya    Editor : Maulana

Apa Reaksi Anda ?

0%0%0%0%0%0%0%0%


Comments

comments


Komentar: 0